Rabu, 16 Januari 2013

Kejutan dipagi hari.....

Siapa yang nggak suka dapat bunga? Sebagai wanita'normal tentulah  kita merasa senang dan bahagia..Nah giliranku yang selasa pagi tempo hari mendapat kejutan yang memang benar-benar  "Verassing" banget.



Jam didalam mobil kami menunjukkan angka 09.00...ketika si hijau lumut (panggilanku buat si ford kami) sudah hampir nyampai didepan rumah,kulihat ada  mobil kurir yang mendahului parkir persis didepanku.Sambil kumatikan starter,lampu mobil dan radio BNR FM ,keluarlah seorang bapak setengah baya membawa seikat bunga indah .Aku pikir itu mungkin  untuk tetanggaku yang orang Belanda.Maklum aja orang Belanda  memang suka kirim-kirim rangkaian bunga.Eh ternyata aku salah .Si Bapak itu memencet bel rumah kami.Aduuuh buat siapa yah kiriman bunga itu.....Bersamaan kulihat suamiku datang membukakan pintu buat sipengirim bunga.



Tanpa disangka ternyata bunga itu dari atasanku alias kepala ruanganku yang belakangan kutahu  dia ingin mengucapkan rasa terimakasihnya kepada kami (saya dan kolega kerjaku) yang 2 hari kemarin harus ekstra kerja keras karena harus menolong pasien-pasien kami dengan tenaga yang minim.
He he...ternyata kebiasaan mengirim bunga bisa merubah asumsi kita terhadap sesuatu hal yah..Paling tidak itu yang terjadi padaku.Karena awalnya kupikir si Kepala ruanganku itu orang yang super cuek nggak mau tahu urusan pekerjanya...tapi ternyata orang Belanda punya perasaan peka juga ...dan punya empati yang lumayan tinggi dengan kejadian tidak mengenakkan seperti tidak datangnya salah satu kolega  ketempat kerja yang mengakibatkan kolega lain harus mengambil alih jatah pekerjaan kolega yg absen itu.



Salah satu hal positif yang bisa kita contoh...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar